Pelatihan Podcast Hybrid Bank Indonesia Solo

 


Di era serba digital saat ini, podcast sebagai inovasi audio digital memiliki kedudukan yang cukup popular terutama di kalangan milenial. Terlebih podcast memiliki konten yang kekinian dan informatif dengan berbagai variasi mulai dari edukasi, hiburan, teknologi, olahraga, gaya hidup, bisnis dan sebagainya.

GenBI (Generasi Baru Indonesia) sebagai komunitas penerima beasiswa Bank Indonesia memiliki tugas dan peran sebagai Future leader, Agent of Change dan Frontliner Bank Indonesia, di mana GenBI diharapkan dapat mengkomunikasikan kebijakan Bank Indonesia kepada masyarakat khususnya generasi milenial melalui  konten edukasi yang didistribusikan melalui podcast 

Sara Neyrhiza bersama tim SPEAKING.id memberikan pelatihan podcast intensif untuk GENBI Bank Indonesia Solo mulai jam 08.00- 21.30 WIB. Materi dibahas mendalam mulai dari proses pra produksi, perekaman suara dan editing hingga promosi dan branding.

Acara dilaksanakan secara hybrid offline di Adhiwangsa Hotel dan online mlalui Zoom yang diikuti sekitar 250 orang peserta.